Mengapa Susu Warnanya Putih Pekat?

Susu adalah cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia betina. Susu adalah sumber gizi utama bagi bayi sebelum mereka dapat mencerna makanan padat. Susu binatang (biasanya sapi) juga diolah menjadi berbagai produk seperti mentega, yogurt, es krim, keju, susu kental manis, susu bubuk dan lain-lainnya untuk konsumsi manusia.

Susu sudah menjadi bagian minuman pokok, bukan hanya bayi, baik anak-anak dewasa, hingga kakek-kakek mengkonsumsi susu, dan dominan meminum susu sapi, karena sapi merupakan hewan penghasil susu terbanyak, dan mempunyai kadar amis rendah, di banding hewan-hewan yang lain, di sini bank of science akan mencoba membahas, mengenai hal yang tidak aneh dan jarang orang bertanya-tanya mengenai mengapa seluruh susu berwarna putih?
jawabannya....
.

Kandungan susu terdiri dari 87% air dan 13% zat padat seperti protein, lemak dsb. Protein yang terkandung di dalam susu disebut ‘Casein’ (todayifoundout.com).

Kembali ke pelajaran fisika. Sebuah lingkaran dengan berbagai kompisisi warna, jika diputar pada kecepatan tertentu yang muncul hanyalah warna putih. Warna-warna lain; merah, biru, hijau dll, tidak muncul, mata kita seolah-olah ditipu oleh spectrum cahaya tadi.

Protein Casein pada susu memiliki fungsi yang sama. Protein ini telah membelokkan seluruh warna yang terkandung di dalam susu secara merata sehingga secara kasat mata susu terlihat berwarna putih.

Sekarang tergantung dari jenis dan ras sapi, kambing, atau binatang lain penghasil susunya.

Terkadang susu terlihat berwarna putih kekuningan, yang disebabkan oleh kandungan Carotene yang cukup besar di dalamnya. Susu perahan sapi di peternakan daerah Jersey dan Guernsey, Amerika, berwarna putih kekuningan.
Ada pula susu terlihat berwarna putih kehijauan. Ini disebabkan oleh kandungan zat riboflavin yang cukup besar.

Sumber:http://bukanisapanjempol.blogspot.com/2011/10/mengapa-susu-berwarna-putih.html

Sumber artikel Unik dan Terupdate www.dunia-unik.com

No comments:

Post a Comment